Simpang Rujak
Simpang Rujak dengan alamat lokasi di Bukit Seraya (dekat dengan jembatan layang Pelita yang menghubungkan Baloi dan Batu Ampar) merupakan kumpulan tempat makan yang menawarkan aneka makanan rujak seperti rujak petis, rujak buah, rujak serut dan lainnya dengan pilihan rasa pedas dan tidak pedas yang kebanyakan memang menu makanan khas Jawa Timur. Harga 1 porsi rujak sekitar Rp.8.000 sampai Rp.12.000 per porsi. Lokasi ini memang terletak di bukit yang tinggi sehingga anda dapat menikmati rujak sambil melihat pemandangan kota dan gedung tinggi.
Diskusi
Belum ada komentar.