Sushi Tei
Sushi Tei dengan salah satu alamat cabang lokasi di Mall Kelapa Gading 5, Lt. 1 Unit 47, Jl. Boulevard Raya merupakan restoran yang terkenal menawarkan sushi dan makanan Jepang lainnya yang berdiri sejak tahun 2003 di Jakarta. Sekarang lokasi gerainya terdapat di Medan, Surabaya, Bandung dan Bali. Selain menawarkan aneka sushi yang lezat dengan harga terjangkau, Sushi Tei juga menawarkan konsep interior yang casual dengan pendekatan modern dan konsep open kitchen yang menampilkan sentuhan budaya Jepang serta terdapat sushi bar pada bagian tengah resto.
Semua makanan yang disajikan dijamin kualitas dan kesehatannya karena telah menerapkan standar HACCP (Hazard Analysis and Critical Control Point) dan rasanya sudah disesuaikan dengan lidah Indonesia. Pelayanan juga cukup cepat dan ramah. Menu favorit yang banyak digemari adalah baked salmon maki yaitu sushi rolls dengan ikan salmon yang sudah dipanggang sebelumnya, lalu digulung dan ditaburi bubuk nori. Harga rata-rata makanan sekitar Rp.50 ribu hingga Rp.100 ribu per menu.
Diskusi
Belum ada komentar.