Mahardika
Mahardika adalah sebuah board game bertemakan sejarah perjuangan kemerdekaan Indonesia. Tiap pemain berperan sebagai salah satu dari tujuh tokoh nasional: Sukarno, Hatta, Sudirman, Tan Malaka, Ki Hajar Dewantara, SutanSyahrir, dan Danudirja Setiabudi, untuk kemudian saling bekerja sama berjuang meraih kemerdekaan.
Mahardika juga merupakan sebuah bukti bahwa sebuah game dengan desain yang tepat akan mampu berperan sebagai sebuah media pembelajaran yang efektif. Berbagai konten sejarah perjuangan kemerdekaan dikemas menjadi sebuah media interaktif yang menarik sekaligus menantang.
Dalam setiap gilirannya, seorang pemain akan mendapat sejumlah poin aksi. Poin aksi tersebut bisa digunakan untuk bergerak, melawan militer musuh, atau menjalankan misi guna mendekatkan Indonesia menuju proklamasi. SPIEL’14 sekaligus juga akan menjadi momen pre-launching untuk Mahardika.
Diskusi
Belum ada komentar.