Setelah dua kali bercerai, terakhir dari Alex Susanto pada 2014 lalu, pedangdut Dewinta Bahar dikabarkan tengah dekat dengan pria yang lebih muda. Di jejaring sosial seperti Instagram, Dewinta bahkan kerap mem-posting foto mesra dengan pria yang diketahui bernama Hizrah Bacan itu.
Dalam akun Twitter-nya, Dewinta kerap mengunggah foto kebersamaannya dengan Hizrah. Bahkan dalam keteragan foto, Dewinta sepertinya memang sedang menjalin asmara dengan Hizrah. Ada pula foto yang memperlihatkan kedekatan Hizrah dengan putrinya, Nadhira.
“Untuk sekarang jalanin dulu. Aku nggak bisa banyak bicara,” ungkap Dewinta, Senin (9/3/2015), seperti diberitakan DetikHot. Kabar yang beredar hubungan adik pedangdut Annisa Bahar itu tak direstui keluarga. Benarkah? Kabarnya anak Dewinta yang memang tegas menolak ibundanya berhubungan lagi dengan pria.
Beberapa waktu yang lalu perempuan yang memutuskan menanggalkan nama ‘Bahar’ di belakang namanya itu karena kecewa dengan sang kakak Annisa Bahar, menerangkan perpisahannya dengan sang suami terjadi 11 Mei 2014. Saat itu Dewinta berkata, Alex tiba-tiba meninggalkan rumah.
Selain faktor ekonomi, menurut Dewinta, Alex suka menipu uang dan bahkan melakukan pelecehan seksual terhadap para pedangdut baru. Kini, Dewinta merasa sudah lega dan nyaman setelah pisah dari Alex. Ia sekarang fokus menafkahi dirinya dan putrinya dari pernikahan dengan Alex, Nadhira Zeetaya Adella.
Dalam mengakhiri mahligai pernikahannya juga, Dewinta tak melalui proses putusan pengadilan agama. Hal itu dikarenakan, saat nikah 16 Februari 2014, ia dan Alex hanya menikah siri. Semoga kali ini Dewinta mendapatkan sosok pria ideal pada sosok Hizrah.
Hizrah Bacan adalah penyanyi dangdut kelahiran, Jakarta, 10 Desember 1978 yang kini semakin bersinar setelah merilis lagu terbarunya berjudul “Gila Batu” yang berkisah tentang fenomena batu akik yang memang melanda semua kalangan di Indonesia.
Diskusi
Belum ada komentar.