//
Anda membaca...
Olahraga

Kalah 3-0 dari Turki, Belanda Terancam Tak Lolos Euro 2016

Tim nasional Belanda dikalahkan Turki di kualifikasi Euro 2016

Tim nasional Belanda dikalahkan Turki di kualifikasi Euro 2016. (Foto: Facebook)

Belanda terancam tak lolos ke putaran final Piala Eropa atau Euro 2016 setelah kalah dari tuan rumah, Turki 3-0 di Stadion Konya Büyükşehir, Minggu, 7 September 2015 malam. Kedua gol Turki dicetak Oguzhan Ozyakup pada menit ke-8 , Arda Turan (26’) dan Burak Yilmaz (86’).

Dengan hasil laga ini, Tim Oranye kini hanya mengoleksi poin 10 dan berada di posisi keempat klasemen sementara Grup A. Peluang Belanda lolos ke Perancis pun sulit melalui peringkat ketiga alias tiket playoff karena peringkat ketiga, Turki sudah mengantongi nilai 12.

Kans Belanda masih terbuka untuk lolos, selama bisa meraih kemenangan di dua laga tersisa, dan Turki gagal memenangi dua laga mereka.

Di dua laga pamungkas, Belanda akan menghadapi tuan rumah, Kazakhstan (10/10) dan Republik Ceko (13/10). Sementara Turki akan menghadapi Ceko dan Islandia.

Pada pertandingan ini, Danny Blind, pelatih Belanda yang baru menjabat satu bulan lalu setelah mundurnya Guus Hiddink tak bisa menurunkan winger andalannya, Arjen Robben karena cedera dan Bruno Martins Indi yang dikartu merah dalam kekalahan dari Islandia di Amsterdam beberapa waktu yang lalu.

Jalannya Pertandingan

Dilansir dari SportSatu, kedua tim tampil menekan sejak awal laga. Pertandingan baru berjalan 18 menit, Oguzhan Ozyakup berhasil membuat seisi stadion bergemburuh berkat gol yang dicetaknya. Memanfaatkan umpan Arda Turan, gelandang Besiktas tersebut berhasil menyarangkan bola ke gawang Jasper Cillessen.

Gol yang Dicetak Ozyakup melecut semangat skuad asuhan Danny Blind. Terbukti lini serang Belanda beberapa kali menyulitkan pertahanan Turki. Namun skuad asuhan Fatih Terim tersebut masih bisa meredam serangan Belanda.

Pada menit ke-26, Turan menggandakan keunggulan untuk Turki. Memanfaatkan kesalahan lini belakang Belanda, gelandang Barcelona tersebut dengan mudah berhasil merobek gawang Cilessen.

Usaha para penyerang Belanda seperti Van Persie, Wesley Sneijder, dan Memphis Depay untuk membongkar pertahanan Turki masih belum berhasil. Hingga turun minum, skor masih 2-0 untuk tim tuan rumah.

Belanda kembali menekan Turki di awal babak kedua guna memperkecil kedudukan. Namun solidnya lini pertahanan Turki membuat mereka sulit untuk ditembus. Permainan Belanda pada pertngahan babak kedua menjadi lebih keras. Beberapa kali pemain Turki dijatuhkan oleh para penggawa De Oranje.

Sneidjer berulang kali mengancam gawang Volkan Babacan. Namun usahanya masih bisa digagalkan lini belakang Turki. Alih-alih memperkecil kedudukan, Belanda malah kembali kebobolan. Striker Galatasaray, Burak Yilmaz, mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-85 memanfaatkan operan dari Caner Erkin.

Diskusi

Belum ada komentar.

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Gravatar
Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

%d blogger menyukai ini: