//
Anda membaca...
Sejarah dan Politik

Fahri Hamzah Minta Jokowi Tahu Diri dan Jangan Intervensi MKD

Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah meminta Jokowi jangan mengintervensi MKD

Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah meminta Jokowi jangan mengintervensi MKD. (Foto: dpr.go.id)

Di Istana Negara, Selasa (15/12), Presiden Joko Widodo meminta Mahkamah Kehormatan Dewan (MKD) memperhatikan fakta-fakta sidang kasus Ketua DPR Setya Novanto. “Saya memantau jalannya proses di MKD, selalu saya ikuti. Saya ingin agar MKD melihat fakta yang ada. Lihat fakta-faktanya,” ujar Jokowi saat itu.

Jokowi meminta MKD agar mendengarkan suara publik. “Kedua dengarkan suara publik, dengarkan suara masyarakat, dengarkan suara rakyat,” imbuh Jokowi.

Menanggapi hal ini, Wakil Ketua DPR Fahri Hamzah pun mempertanyakan maksud pernyataan Jokowi tersebut dan memintanya jangan mengintervensi MKD.

“Susah ya, kalau dengar suara publik NTT, mereka marah kalau Novanto diganti. Publik mana yang didengar,” kata Fahri di Gedung DPR, Senayan, Jakarta Pusat, Rabu (16/12/2015).

Fahri justru meminta pihak-pihak di eksekutif tidak ikut campur hal-hal yang berlangsung di DPR. Dia ingin hubungan eksekutif dan legislatif seharusnya berjalan dengan baik.

“Sebaiknya kita ini para pejabat ini tahu diri dan membatasi diri. Jangan kita mengintervensi dan mengganggu jalannya proses yang ada di DPR ini,” ujar politikus PKS ini.

Bila ada hal yang harus disampaikan, menurut Fahri, sebaiknya disampaikan di belakang layar. Maksudnya adalah lewat forum rapat konsultasi.

“Kalau pemerintah ada masukan kan ada rapat konsultasi. Tidak bisa serang legislatif di ruang publik. Harus saling menghormati dong. Jaga dong. Tidak boleh melewati batas,” ungkapnya.

“Sekarang ini adalah DPR yang mengawasi eksekutif, jangan dibalik. Tidak boleh itu eksekutif mengawasi DPR,” lanjut Fahri.

Diskusi

Belum ada komentar.

Tinggalkan Balasan

Isikan data di bawah atau klik salah satu ikon untuk log in:

Gravatar
Logo WordPress.com

You are commenting using your WordPress.com account. Logout /  Ubah )

Gambar Twitter

You are commenting using your Twitter account. Logout /  Ubah )

Foto Facebook

You are commenting using your Facebook account. Logout /  Ubah )

Connecting to %s

%d blogger menyukai ini: